1.28.2012

Madjokerto Part II (day 2)

Beneran ke air terjun kan..
Hai.. hai.. semua…. Tiba saatnya postingan hari kedua berlibur di Mojokerto terpublishkan (kata bahasa Inggris diberi imbuhan bahasa Indonesia???). Seperti pada  postingan sebelumnya katakan, si Putri bakal datang ikutan acara kita di hari kedua. Hari ini kita berencana membolang ke Pacet, kira – kira 1 jam 15 menit perjalanan yang kita tempuh dari rumah Rome dengan menggunakan sepeda motor itupun kita mengendarainya dengan sangat kencang karena memang kita teman Ali Topan anak jalanan. Rencana berangkat sih pagi ya paling nggak jam 8 sudah berangkat (BEGITU RENCANANYA). Tapi apa mau dikata kita baru mandi jam 9 pagi, lebih – lebih juga karena saya yang masih tertidur pulas yang mengakibatkan leher saya pegal alias teyeng dalam bahasa Jawa. Ok, kita berangkat setelah sarapan :9, tujuan kita ke Pacet adalah untuk ke air terjun dan akhirnya sampailah kita di salah satu air terjun di Pacet. Dengan biaya gerbang Rp 6000 dan biaya parkir yang funtastis Rp 3000 kita melepas penat (katanya sih begitu). Kita foto – foto di sana tapi nggak sampai main – mainnan air karena itu air terjun yang tidak besar dan ada sebuah keluarga juga beberapa pengunjung yang cukup menginflasi tempat itu. Yah… setelah puas berfoto – foto ria enes, kita kembali ke daerah asal; rencananya kita bakal keliling – keliling kota soalnya mumpung Putri hadir di tengah – tengah kita bertiga.

1.27.2012

Madjokerto Part II (day 1)

Mojokerto..... We're coming....!!!!!!!!
Begitulah perasaanku hari selasa kemarin saat berangkat dari rumah dengan sepeda motorku yang cantik walaupun rusuh, Boci. Perjalanan dimulai dari rumah tercinta pukul 09.00 WIB menuju ke rumah Wury dulu. Peserta kali ini hanya 3 orang (Aku dan Wury (menginap) sedangkan Putri menyusul keesokkan harinya tanpa menginap), tahun kemarin 4 orang (Aku, Wury, Lely, Putri). Kita bertiga naik kereta api sedangkan si Putri naik motor secara rumahnya lebih deket sama rumah Rome (tujuan utama ke Mojokerto). Back to this vacation,  dari rumah Wury kita berangkat setelah dhuhur cussssssss em ke Mojokerto lewat Kebraon-Mastrip-Driyorejo-dan selanjutnya. Sebelumnya kita pernah melakukan ini rame - rame (ke Mojokerto naik sepeda motor) waktu itu acara kita sowan - sowan atau bahasa kerennya unjung - unjung saat masih dalam suasan Idul Fitri hanya saja ini benar - benar untuk L.I.B.U.R.A.N.!!!

1.21.2012

EDSA, RENBO, and ME

Hallo.... Hallo Bandung... ups Hallo Hallo semua readers blog yang biasa aja ini.. Entah kesambet apa sehingga saya pingin balikan sama blog saya lagi. Sempat bingung sih mau posting apa? Ah.. asal aja deh sedikit mau informasi aja. Jadi ya teman - teman readers sekarang saya sedang dag dig dug menunggu nilai - nilai saya di semester 5, yap betul saya sedang menikmati masa - masa libur semesteran yang cukup membosankan juga. Tapi ada hal yang saya tunggu - tunggu, tepatnya tanggal 24 nanti saya dan beberapa teman bakal ke Mojokerto buat liburan.... Asyiiikkk... >.< Mahasiswi semester 6 adalah status saya sekarang selain status tidak jomblo tentunya (hhahaha...abaikan). Jadi ya di semester 6 ini bukan saat yang mudah saja bagi saya dan teman - teman, sebagai mahasiswa angkatan 2009 di Sastra Inggris UNAIR dan juga mahasiswa aktif di HIMA kita EDSA di tahun 2012 ini adalah tanggung jawab kami untuk ngopeni atau mengurus EDSA di tahun ini.
KAHIMA baru yang menjabat tahun ini telah terpilih, Twyke Ridhatilla Ayu Sindy a.k.a Lala, tidak lain dan tidak bukan adalah teman segerumbulan saya sendiri (segerumbulan???).

Twyke R A S
Sebutan BPH bersandang pada kita - kita para pengurus EDSA. Terdiri dari Kahima, 2 Sekretaris, 2 Bendahara, KaDep 1, 2, 3 beserta KaDiv - KaDiv dan anggotanya. BPH EDSA tahun ini terdiri dari anak - anak terpilih mahasiswa sasing angkatan 2009 dan 2010. Saya sendiri berada di posisi Kadiv Minat dan Bakat dari Departemen 3 yang Kadepnya Dyah Wury Kawuryan.
Ki - Ka : Dyah Wury dan Saya
Dyah Wury (ah.... panggil saja Wury) adalah teman segerumbulan saya juga. Kita (Alhamdulillah) sering menjadi partner saat ada project bikin film. Yah... sharing ide dan seputar project lainnya sering mengisi hari - hari kami (#jadi inget tulisan Risa Saraswati baca kalimat ini), nggak cuma seputar project konflik rumah tangga (#lebay) tepatnya kalau curhat masalah - masalah tinggal sms aja ke dia, pasti dijawab :) . Tapi kasian dia rumahnya jauh (#lho..) Hal yang sama dari kita adalah sepeda motor kita sama - sama Honda Revo tapi motor saya nggak mogok'an seperti motor dia (itu semua tergantung pemiliknya wur..). 
Oh ya, dari tadi saya membahas gerumbulan. Jadi ya gerumbulan saya itu berdelapan, dan kita menamai gerumbulan ini RENBO (dari kata Rainbow). Pelangi kok berdelapan jadi begini, warna - warna yang merepresentasikan kita masing - masing dari pelangi adalah warna favorit kita (walaupun kita suka lebih dari satu warna); saya dengan Merah, Wury dengan Ungu, Vita dengan Biru, Putri dengan Kuning, Lely dengan Merah Muda, Maya dengan Hijau, Inggit dengan Orange, dan inilah yang ganjil tapi artinya dalam lo... Lala dengan Putih. Nah.. lala biasa kita sebut emak sesuai dengan warna putih yang dihasilkan dari gabungan semua warna pelangi... (unyu kaaaannnn. hhahahaha.... ). 2 minggu yang lalu tepatnya tanggal 10 Januari kita mengadakan Hedon Tahunan Renbo yang ke-dua (horeeeee....!!!) jadi ini fotonya...
Renbo ceria berbagai warna :)
Sekian postingan saya kali ini. Semoga terinspirasi (apanya??) :)